
KPU POLEWALI MANDAR DAN KPU PROVINSI SULAWESI BARAT BAHAS RANCANGAN MOU DENGAN KAMPUS
Polewali, Ketua Komisi pemilihan Umum Kabupaten Polewali Mandar menerima kunjungan kerja Anggota KPU Provinsi Sulawesi Barat, Adi Arwan Alimin di ruang kerja Ketua KPU Polewali Mandar (16/12). Dalam kunjungan tersebut, Adi Arwan Alimin selaku anggota KPU Provinsi Sulawesi Barat diterima langsung oleh Rudianto, Ketua KPU Polewali Mandar, Munawir Ariffin, Anggota KPU Polewali Mandar Divisi Sosdiklih, SDM dan Parmas, Andi Rannu Anggota KPU Polewali Mandar Divisi Hukum dan Pengawasan, serta Nurjannah Waris Divisi Teknis Penyelenggaraan membahas tentang rencana Memorandum of Understanding (MoU) dengan Kampus terkait Kelas Pemilu, Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Riset Kepemiluan dan Data. Menurut Rudianto, kerjasama ini penting dalam rangka pelibatan dan partisipasi stakholder dalam penyebarluasan informasi kepemiluan khususnya bagi insan akademik di kampus-kampus khususnya yang ada di Sulbar. "Rancangan kegiatan MoU bersama pihak kampus penting untuk dilakukan demi meningkatkan pelibatan masyarakat, khususnya institusi kampus dalam rangka mendorong penyebarluasan informasi kepemiluan kita jelang Pemilu dan Pilkada yang akan datang khusunya kepada insan akademik yang ada di kampus-kampus", ungkap Rudianto. Dalam pertemuan ini juga, anggota KPU Provinsi Sulawesi Barat, Adi Arwan Alimin meminta kepada KPU Polewali Mandar agar melakukan inovasi Sosialisasi Pendidikan Pemilih untuk mencerdaskan pemilih dan meningkatkan partisipasi pemilih pada pemilu ataupun pilkada yang akan digelar di tahun 2024. "Perlu kita membuat terobosan dalam hal sosialisasi pendidikan pemilih salah satunya bekerja sama dengan pihak kampus yang nantinya diharapkan kerjasama dengan kampus ini bukan hanya dalam satu kali kegiatan tetapi dilaksanakan secara berkesinambungan kalau perlu dimasukkan dalam dalam kurikulum termasuk dalam bentuk kelas Pemilu dikampus," terang Adi Arwan. Hal ini diperlukan MoU dengan pihak kampus sebagai awal kerjasama untuk melaksanakan Sosialisasi Pendidikan Pemilih berkelanjutan. Rencana kerjasama dan MoU ini sedianya akan dilakukan di Kampus Universitas Al Asyariah Mandar (Unasman). Sebagaimana telah dilakukan pertemuan sebelumnya dengan Rektor dan jajaran Kampus Unasman. (Humas/KPU Polewali Mandar)